HOME STORY
Share
Myeong-dong, Tempat Belanja di Korea Paling Nge-Hits dan Ikonik

WISATA LIBURAN - Myeong-dong merupakan salah satu tempat belanja di Korea yang paling ikonik. Tepatnya destinasi belanja ini berada di Seoul, Korea Selatan. Kawasan atau tempat belanja di Korea bernama Myong-dong ini diakui sebagai surga belanja karena menyajikan beragam produk, mulai dari merek-merek internasional yang terkenal hingga merek lokal Korea yang sangat diminati. 

Tak hanya itu, tempat belanja di Korea ini juga dikenal sebagai pusat produk kecantikan dan kosmetik, dengan banyak toko besar seperti Olive Young, Innisfree, dan Etude House yang menawarkan inovasi dan tren terbaru dalam dunia kecantikan. Jalanan yang dipenuhi dengan lampu neon dan berbagai promosi menarik menjadikan pengalaman berbelanja di Myeong-dong sangat mengesankan.

Selain sebagai tempat berbelanja, Myeong-dong juga menjadi surga bagi para pecinta kuliner. Di sepanjang jalan, pengunjung dapat mencicipi berbagai makanan jalanan khas Korea seperti tteokbokki, odeng, dan hotteok. Suasana yang dinamis dan penuh energi, terutama saat malam tiba, menjadikan Myeong-dong sebagai lokasi yang ideal untuk merasakan budaya urban Korea.

The following video is courtesy of TRANS TV