Share
Ritual di Kalangan Suku Sasak Bayan yang Masih Bertahan
WISATA LIBURAN - Desa Bayan tempat suku Sasak Bayan tinggal adalah salah satu pusat kebudayaan Lombok yang paling tua. Desa ini juga merupakan bagian dari wilayah Kecamatan Bayan, Kabupaten Lombok Barat, Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB).
Komunitas suku Sasak Bayan adalah bagian khusus dari masyarakat suku-bangsa Sasak yang lebih besar. Selain itu, suku Bayan juga dikenal sebagai praktisi adat-istiadat atau sistem keagamaan yang ada di Desa Bayan dan tersebar di berbagai dusun di wilayah Kecamatan Bayan, bahkan juga di daerah Lombok Tengah.