Share
Akrobat Lais Garut, Seni yang Sudah Digemari Sejak Abad ke 20
WISATA LIBURAN - Seni akrobatik Lais Garut menggunakan dua buah batang bambu yang dihubungkan dengan tali. Akrobat Lais asal Garut sudah digemari warga sejak abad ke-20. Seni akrobatik ini merupakan akrobatik yang dilakukan dengan menggunakan dua batang bambu yang tingginya kurang lebih 12 meter. Dua buah bambu itu diikat menjadi satu dengan tali.
Pertunjukan ini juga diiringi musik yang dimainkan oleh nayaga, seorang anak yang memanjat tiang bambu tanpa bantuan alat pengaman. Setelah mencapai ujung tali, pemain melakukan aksi akrobatik. Mereka pergi dan berbaring di atas tali yang direntangkan di atas bambu.